Selasa, 06 Juli 2010

Pendapat tentang Mata kuliah PKI

PKI (Pengenalan Komputer dan Internet), merupakan mata kuliah yang baru pertama kali saya ambil. meskipun dalam hal ini saya menggulang mengambil mata kuliah tersebut, dikarenakan nilai dari repesentasi transferan dari Program profesional 1 tahun adalah kumulatif C. Tentunya keinginan awal dari keinginan saya mengulang mata kuliah ini ingin mendapatkan nilai kumulatif A, akan tetapi tidak hanya itu saja, semakin hari semakin lama saya masuk dalam 1 x pertemuaan dalam seminggu ini selama hampir kurang dari 5 bulan. banyak sekali pelajaran yang saya dapat, selain hanya untuk memperbaiki nilai saja, tetapi saya juga dapat memperbaiki ilmu yang dari dasar, yang berhubungan dengan komputer dan internet. Tentunya ilmu ini juga dapat saya serap dengan baik, karena didukung oleh dosennya (ibu mustika, S.Kom) yang profesional dan mempunyai kekhususan dalam bidang tersebut, meskipun banyak dosen di tempat kuliah tersebut banyak yang nggak Profesional seperti dalam pelajaran ini (kalo boleh berkritik), dikarenakan banyak dosen yang kurang menguasai ilmu mata kuliah dibidangnya :)
so.. menyenangkan sekali dapat mengambil mata kuliah ini!! thank's atas ilmu yang bermanfaatnya!!
READ MORE - Pendapat tentang Mata kuliah PKI

Apa itu Jejaring Sosial??

Pengertian Jejaring Sosial
Jejaring sosial adalah struktur sosial yang terdiri dari elemen-elemen individual atau organisasi. Jejaring ini menunjukan jalan dimana mereka berhubungan karena kesamaan sosialitas, mulai dari mereka yang dikenal sehari-hari sampai dengan keluarga. Istilah ini diperkenalkan oleh profesor J.A. Barnes di tahun 1954.
Jejaring sosial adalah suatu struktur sosial yang dibentuk dari simpul-simpul (yang umumnya adalah individu atau organisasi) yang diikat dengan satu atau lebih tipe relasi spesifik seperti nilai, visi, ide, teman, keturunan, dll.

Sejarah Jejaring Sosial
Sejak komputer dapat dihubungkan satu dengan lainnya dengan adanya internet banyak upaya awal untuk mendukung jejaring sosial melalui komunikasi antar komputer.
Situs jejaring sosial diawali oleh Classmates.com pada tahun 1995 yang berfokus pada hubungan antar mantan teman sekolah dan SixDegrees.com pada tahun 1997 yang membuat ikatan tidak langsung. Dua model berbeda dari jejaring sosial yang lahir sekitar pada tahun 1999 adalah berbasiskan kepercayaan yang dikembangkan oleh Epinions.com, dan jejaring sosial yang berbasiskan pertemanan seperti yang dikembangkan oleh Uskup Jonathan yang kemudian dipakai pada beberapa situs UK regional di antara 1999 dan 2001. Inovasi meliputi tidak hanya memperlihatkan siapa berteman dengan siapa, tetapi memberikan pengguna kontrol yang lebih akan isi dan hubungan. Pada tahun 2005, suatu layanan jejaring sosial MySpace, dilaporkan lebih banyak diakses dibandingkan Google dengan Facebook, pesaing yang tumbuh dengan cepat.
Jejaring sosial mulai menjadi bagian dari strategi internet bisnis sekitar tahun 2005 ketika Yahoo meluncurkan Yahoo! 360°. Pada bulan juli 2005 News Corporation membeli MySpace, diikuti oleh ITV (UK) membeli Friends Reunited pada Desember 2005. Diperkirakan ada lebih dari 200 situs jejaring sosial menggunakan model jejaring sosial ini.

Layanan Jejaring Sosial
Banyak layanan jejaring sosial berbasiskan web yang menyediakan kumpulan cara yang beragam bagi pengguna untuk dapat berinteraksi seperti chat, messaging, email, video, chat suara, share file, blog, diskusi grup, dan lain-lain. Umumnya jejaring sosial memberikan layanan untuk membuat biodata dirinya. Pengguna dapat meng-upload foto dirinya dan dapat menjadi teman dengan pengguna lainnya. Beberapa jejaring sosial memiliki fitur tambahan seperti pembuatan grup untuk dapat saling sharing didalamnya
READ MORE - Apa itu Jejaring Sosial??

Seluk Beluk Blog

Sejarah

Media blog pertama kali dipopulerkan oleh Blogger.com, yang dimiliki oleh PyraLab sebelum akhirnya PyraLab diakuisi oleh Google.Com pada akhir tahun 2002 yang lalu. Semenjak itu, banyak terdapat aplikasi-aplikasi yang bersifat sumber terbuka yang diperuntukkan kepada perkembangan para penulis blog tersebut.

Blog mempunyai fungsi yang sangat beragam,dari sebuah catatan harian, media publikasi dalam sebuah kampanye politik, sampai dengan program-program media dan perusahaan-perusahaan. Sebagian blog dipelihara oleh seorang penulis tunggal, sementara sebagian lainnya oleh beberapa penulis, . Banyak juga weblog yang memiliki fasilitas interaksi dengan para pengunjungnya, seperti menggunakan buku tamu dan kolom komentar yang dapat memperkenankan para pengunjungnya untuk meninggalkan komentar atas isi dari tulisan yang dipublikasikan, namun demikian ada juga yang yang sebaliknya atau yang bersifat non-interaktif.

Situs-situs web yang saling berkaitan berkat weblog, atau secara total merupakan kumpulan weblog sering disebut sebagai blogosphere. Bilamana sebuah kumpulan gelombang aktivitas, informasi dan opini yang sangat besar berulang kali muncul untuk beberapa subyek atau sangat kontroversial terjadi dalam blogosphere, maka hal itu sering disebut sebagai blogstorm atau badai blog.

[sunting] Komunitas Blogger

Komunitas blogger adalah sebuah ikatan yang terbentuk dari [para blogger] berdasarkan kesamaan-kesamaan tertentu, seperti kesamaan asal daerah, kesamaan kampus, kesamaan hobi, dan sebagainya. Para blogger yang tergabung dalam komunitas-komunitas blogger tersebut biasanya sering mengadakan kegiatan-kegiatan bersama-sama seperti kopi darat.

Untuk bisa bergabung di komunitas blogger, biasanya ada semacam syarat atau aturan yang harus dipenuhi untuk bisa masuk di komunitas tersebut, misalkan berasal dari daerah tertentu.

[sunting] Jenis-jenis blog

  • Blog politik: Tentang berita, politik, aktivis, dan semua persoalan berbasis blog (Seperti kampanye).
  • Blog pribadi: Disebut juga buku harian online yang berisikan tentang pengalaman keseharian seseorang, keluhan, puisi atau syair, gagasan jahat, dan perbincangan teman.
  • Blog bertopik: Blog yang membahas tentang sesuatu, dan fokus pada bahasan tertentu.
  • Blog kesehatan: Lebih spesifik tentang kesehatan. Blog kesehatan kebanyakan berisi tentang keluhan pasien, berita kesehatan terbaru, keterangan-ketarangan tentang kesehatan, dll.
  • Blog sastra: Lebih dikenal sebagai litblog (Literary blog).
  • Blog perjalanan: Fokus pada bahasan cerita perjalanan yang menceritakan keterangan-keterangan tentang perjalanan/traveling.
  • Blog riset: Persoalan tentang akademis seperti berita riset terbaru.
  • Blog hukum: Persoalan tentang hukum atau urusan hukum; disebut juga dengan blawgs (Blog Laws).
  • Blog media: Berfokus pada bahasan kebohongan atau ketidakkonsistensi media massa; biasanya hanya untuk koran atau jaringan televisi
  • Blog agama: Membahas tentang agama
  • Blog pendidikan: Biasanya ditulis oleh pelajar atau guru.
  • Blog kebersamaan: Topik lebih spesifik ditulis oleh kelompok tertentu.
  • Blog petunjuk (directory): Berisi ratusan link halaman website.
  • Blog bisnis: Digunakan oleh pegawai atau wirausahawan untuk kegiatan promosi bisnis mereka
  • Blog pengejawantahan: Fokus tentang objek diluar manusia; seperti anjing
  • Blog pengganggu (spam): Digunakan untuk promosi bisnis affiliate; juga dikenal sebagai splogs (Spam Blog)

[sunting] Budaya populer

ada lebih 10 juta blog yang bisa ditemukan di Internet.[rujukan?] Dan masih bisa berkembang lagi, karena saat ini ada banyak sekali software, tool, dan aplikasi Internet lain yang mempermudah para blogger (sebutan pemilik blog) untuk merawat blognya.selain merawat dan terus melakukan pembaharuan di blognya, para blogger yang tergolong baru pun masih sering melakukan blogwalking, yaitu aktivitas dimana para blogger meninggalkan link di blog atau situs orang lain seraya memberikan komentar. Beberapa blogger kini bahkan telah menjadikan blognya sebagai sumber pemasukan utama melalui program periklanan AdSense, posting berbayar, jualan link, afiliasi dan lain-lain. Sehingga kemudian muncullah istilah profesional blogger, atau problogger, orang yang menggantungkan hidupnya hanya dari aktivitas ngeblog.[rujukan?] karena memang faktanya banyak chanel-chanel pendapatan dana baik berupa dolar maupun rupiah dari aktivitas ngeblog ini.

[sunting] Resiko kejahatan

Karena blog sering digunakan untuk menulis aktivitas sehari-hari yang terjadi pada penulisnya, ataupun merefleksikan pandangan-pandangan penulisnya tentang berbagai macam topik yang terjadi dan untuk berbagi informasi - blog menjadi sumber informasi bagi para hacker, pencuri identitas, mata-mata, dan lain sebagainya. Banyak berkas-berkas rahasia dan penulisan isu sensitif ditemukan dalam blog-blog. Hal ini berakibat dipecatnya seseorang dari pekerjaannya, diblokir aksesnya, didenda, dan bahkan ditangkap.

READ MORE - Seluk Beluk Blog

Yahoo Massanger!!

Yahoo! Messenger (sering disingkat "Y!M" atau "YM") merupakan program pengirim pesan instan populer yang disediakan oleh Yahoo!. Yahoo! Messenger tersedia secara gratis dan dapat diunduh serta diakses menggunakan Yahoo! ID yang biasa digunakan untuk mengakses layanan Yahoo! yang lainnya, seperti Yahoo! Mail. Penggunaan ID ini juga mengakibatkan pengguna dapat langsung diberitahu bila mendapat sebuah e-mail.

Yahoo! telah mengumumkan kerjasama dengan Microsoft untuk bergabung dalam jaringan instant messenger. Hal ini mengakibatkan Yahoo! Messenger dapat berhubungan dengan layanan .NET Messenger milik Microsoft. Layanan ini mulai berfungsi sejak 13 Juli 2006.

Pada Februari 2009, versi terbaru Yahoo! Messenger untuk Microsoft Windows adalah 9.0.0.2136.

READ MORE - Yahoo Massanger!!

Membuat E-Mail

a. Membuat email

Sebelum kita membuat sebuah blog, terlebih dahulu kita harus mempunyai sebuah email yang dimana email tersebut digunakan sebagai account pembuatan blog dan tempat pemberitahuan laporan semua kegiatan di blog anda.

cara membuat email adalah sebagai berikut:

Pada browser anda kita masukan alamat web di http://www.yahoo.com dan yahoo akan mengarahkan ke regional yahoo tempat anda berada, pada email ini saya menggunakan yahoo Indonesia, seperti gambar dibawah ini:


Lalu klik tombol mail seperti gambar diatas. Setelah itu anda akan diarahkan ke halaman Yahoomail, dimana terdapat dua kategori. Yang pertama kategori untuk yang belum mendaftar ataupun belum mempunyai email dan yang kedua kategori untuk yang telah mempunyai account atau email. Disini kita membuat email baru untuk itu kita mengambil kategori buat email dengan mengklik tombol Daftar seperti gambar dibawah ini:


Kemudian anda akan di arahkan ke halaman pengisian biodata dan keterangan yahoomail, ada empat kategori dalam pengisian seperti gambar dibawah ini:


Kategori 1 : Keterangan Biodata pribadi anda.

Kategori 2 : Keterangan Account Email baru anda.

Kategori 3 : Pertanyaan Keamanan jika lupa password.

Kategori 4 : Security code dan buat account.

Isi semua keterangan yang dibutuhkan pada halaman ini, Perlu diingat pada kategori 2 anda terlebih dahulu memeriksa ketersediaan account email baru apakah tersedia oleh Yahoo atau telah ada yang mempunyai acoount tersebut, jika telah ada ubah dengan nama account lainnya sesuai yang anda inginkan ataupun yang disarankan oleh yahoo mail. Kemudian untuk membuat sebuah password disarankan minimal 8 karakter, karena akan terintegrasi dengan password diblog. Setelah selesai mengisi semua keterangan yang diperlukan Kemudian klik tombol Buat Account Saya seperti gambar diatas.

Jika anda berhasil membuat email tersebut anda akan diberikan halaman keterangan mengenai Biodata keterangan yang anda isikan, kemudian klik lanjutkan seperti gambar dibawah ini:


Jika tidak tampil halaman keterangan berhasil ini, ulangi proses pembuatan email dari awal.

Setelah anda mengklik tombol lanjutkan anda akan masuk kedalam halaman account email anda seperti gambar dibawah ini:


Anda telah berhasil membuat email dan mempunyai email baru, kemudian kita lanjutkan membuat sebuah blog

READ MORE - Membuat E-Mail

Kamis, 03 Juni 2010

Istilah Dasar Internet

Istilah-istilah dalam Internet

Alias
= Istilah sebuah ikon pada mesin Macintosh yang di digunakan untuk membuka dokumen, folder, atau program pada bagian lain di harddisk Anda.Nama Alias ditulis dengan huruf miring. Nama lain untuk nickname yang digunakan dalam program chatting

Bandwidth = Jumlah data yang dapat ditransfer melalui jaringan dalam jangka Waktu tertentu. Bandwidth, biasanya, ditentukan dalam satuan megabits per second.

Cache = Tempat penyimpanan lokal untuk file jaringan

Chatting = Sebuah program yang memungkinkan Anda bisa "ngobrol" dengan orang lain melalui internet. Namun, media komunikasi yang digunakan bukan suara (ucapan lisan), melainkan tulisan yang anda ketik dengan keyboard komputer. Hasil "obrolan" Anda dan lawan bicara Anda akan tampil di layar monitor.

Cookies = Suatu mekanisme yang dipakai dalam koneksi oleh komputer server untuk menyimpan dan mengambil informasi yang terdapat pada komputer client.

Dial-up program = Sebuah software yang mengontrol modem dan mengurusi semua proses komunikasi antara komputer dan ISP.

DNS = Domain Name System. Sistem yang digunakan untuk penamaan alamat URL.

E-mail = Sebuah program yang memungkinkan Anda berkirim-kiriman surat elektronik melalui internet.

FAQ = Frequently Asked Questions. Dokumen penting yang berisi jawaban-jawaban atau penjelasan atas pertanyaan-pertanyaan dari subjek tertentu. FAQ dalam sebuah web site adalah sebuah halaman web (web page) yang berisi jawaban-jawaban/penjelasan atas pertanyaan-pertanyaan yang paling sering diajukan oleh pengunjung terhadap "isi" dari web site tersebut.

Field = Suatu tempat biasanya, dalam sebuah formulir isian untuk memasukkan informasi tertentu. informasi yang terhadap pada satu field disimpan secara terpisah dengan field yang lain.

Flame = Pesan yang isinya menghina dan bermusuhan yang dikirim lewat internet (biasanya melalui e-mai atau newsgroup).

Flame Bait = Sebuah pesan yang dikirim ke forum diskusi atau group chat yang biasanya bernada provokatif dan menghina.

Flat Rate = Biaya berlangganan internet dengan biaya per bulannya tetap dan tidak dipengaruhi oleh lamanya pemakaian koneksi. Biaya ini tidak termasuk biaya pulsa telepon.

Freeware = Software atau program yang dapat di-download dari internet secara gratis.

FTP = File Transfer Protocol. Suatu protokol (aturan) yang dipakai secara luas di internet untuk mentransfer file dari komputer yang satu ke komputer lainnya (atau dari komputer ke internet dan sebaliknya).

Gateway = Peralatan atau hardware yang memungkinkan informasi untuk berpindah diantara dua jaringan komputer yang berbeda.

GIF = Graphical Interchange Format. Suatu format file grafik/gambar yang digunakan secara luas di internet karena ukurannya sangat kecil.

Homepage = Halaman awal (pertama) pada sebuah web site (situs web). Homepage, biasanya, berisi beberapa link ke bagian penting lain dari sebuah situs web. Istilah homepage juga dipakai untuk menjelaskan halaman web pribadi/perorangan sebagai "rumah" mereka di dunia internet.

HTML = HyperText Mark-up Language. Bahasa program yang digunakan untuk membuat situs web (web site). File HTML adalah suatu format file yang dibuat dengan bahasa HTML dan biasanya dibuka dengan program browser. Satu file HTML bisa diidentikan dengan satu halaman web (web page)

HTTP = HyperText Transfer Protocol. Salah satu protokol yang digunakan untuk bertukar informasi di World Wide Web (internet).

Hypertext Link (Hyperlink) = Teks yang dapat diklik untuk mengakses dokumen yang lain (atau bagian lain pada dokumen yang sama). Pada halaman web (web page), hyperlink (atau link saja), biasanya, berwarna khusus dan digaris bawahi (walau ada juga yang tidak).

Intranet = Internet dalam skala/cakupan yang lebih kecil. Biasanya, dibuat untuk perusahaan atau organisasi tertentu. Mungkin bisa dianalogikan dengan LAN (Local Area Network) yang populer beberapa waktu lalu, sebelum munculnya internet.

IRC = Internet Relay Chat. Salah satu program untuk ngobrol (chatting) di internet.

ISP = Internet Service Provider. Perusahaan yang menyediakan jasa layanan koneksi ke internet. Jika Anda hendak memiliki akses internet di rumah atau kantor, biasanya, Anda harus berlangganan pada ISP tertentu. ISP bisa dianalogikan dengan PDAM (untuk berlangganan air) atau PLN (untuk memasang sambungan listrik).

JPEG = Joint Photographic Experts Group. Format dari file gambar/grafik yang secara luas digunakan di internet karena ukurannya yang kecil. JPEG dan GIF merupakan format-format file grafik "resmi" yang digunakan di halaman web (web page). File gambar dalam format lain (seperti PSD, TIFF, dan BMP) hingga saat ini belum kompatibel untuk digunakan dalam halaman web. File JPEG memiliki unsur warna yang lebih banyak ketimbang GIF, sehingga file-file JPEG biasanya berisi foto-foto berwarna. File-file GIF, biasanya, berisi grafik-grafik yang memiliki unsuk warna yang lebih sedikit, seperti logo perusahaan.

Kbps = Kilobits per second (1024 bits per second). Kecepatan per unit dari data yang dapat ditransfer.

Link = Lihat Hyperlink.

Log In = Masuk ke sebuah halaman web yang memiliki otoritas sangat pribadi/rahasia. Untuk bisa masuk, biasanya Anda harus memasukkan username dan password. Contohnya adalah ketika Anda masuk ke inbox e-mail Anda.

Log Out = Keluar dari sebuah halaman web yang memiliki otoritas sangat pribadi/rahasia. Log out perlu dilakukan untuk alasan keamanan, agar orang lain tidak masuk ke halaman tersebut.

Mailing List = Daftar beberapa alamat e-mail yang digabung menjadi satu alamat e-mail untuk memudahkan proses pengiriman pesan. Jika Anda mengirim pesan ke sebuah alamat mailing list, maka semua e-mail yang terdaftar sebagai anggotanya akan menerima pesan yang sama.

MIME = Multipurpose Internet Mail Extension. Perluasan dari internet Mail (e-mail) yang memungkinkan pengiriman gambar, suara, fax dan grafik melalui e-mail.

mIRC = Program klien IRC yang populer untuk Windows.

Mirror = Biasanya untuk menjelaskan suatu situs web (website) yang isinya mengkopi atau menduplikasi isi situs web lain. Mirror bertujuan untuk mengurangi kemacetan yang terjadi pada suatu jaringan.

Modem = Modulator demodulator. Hardware yang memungkinkan komputer dapat bertukar informasi dengan menggunakan saluran telepon biasa. Modem merupakan salah satu perangkat yang harus Anda miliki agar dapat mengakses internet.

Netizen = Singkatan dari Internet Citizen. Seseorang yang memiliki akses ke internet.

Netiquette = Net Etiquette (etika berinternet). Kumpulan peraturan, sopan santun, dan ketentuan yang diterapkan sehingga tercipta keteraturan dalam bersosialisasi melalui internet.

Newbie = Pendatang baru di dunia internet.

Newsgroup = Suatu group yang mendiskusikan topik yang sama di internet.

NTTP = Network News Transfer Protocol. Protocol yang digunakan untuk mentransfer informasi pada aplikasi newsgroup.

Off-line = Memutuskan koneksi dari internet.

Online = Tersambung/terkoneksi ke internet.

POP = Post Office Protocol. Protokol untuk mengurus penyimpanan pesan e-mail pada ISP hingga Anda siap untuk membacanya.

Protocol = Beberapa aturan untuk melakukan suatu pekerjaan tertentu. Suatu tugas komputer, seperti mengirim e-mail, dapat meliputi banyak protokol. Misalnya, segrup protokol menjelaskan cara mengirim e-mail dari komputer satu ke lainnya. Sementara grup protokol lain menjelaskan bagaimana data harus dijabarkan ketika pesan sampai di tujuan.

Search Engine = Situs web (web site) database tempat pencarian berbagai informasi yang berfungsi untuk membantu Anda dapat menemukan dokumen tertentu di World Wide Web. Search engine yang paling populer saat ini adalah Yahoo dan google.

Server = Merupakan pasangan dari client. Jenis komputer yang memiliki kemampuan lebih tinggi dan cepat dari komputer lain. Dalam internet, server merupakan tempat penyimpanan dokumen-dokumen web milik situs web tertentu.

Shareware = Software yang dapat di-download dan dicoba sebelum dibeli. Jika Anda suka, Anda hanya membayar biaya registrasi ke pembuat software tersebut.

Sign In = Serupa dengan Log In

Sign Out = Serupa dengan Log Out

SMTP = Simple Mail Transfer Protokol. Salah satu protokol yang terlibat dalam proses pertukaran e-mail.

SPAM = Istilah internet untuk menjelaskan segala macam pesan atau berita menjengkelkan, seperti e-mail tak penting, iklan yang tidak diminta, e-mail berantai, dan iklan di newsgroup.

TCP/IP = Transmision Control Protocol/Internet Protocol. Satu set protokol jaringan yang digunakan untuk bertukar informasi di internet. TCP/IP bekerja dengan membagi informasi menjadi beberapa bagian (disebut dengan “paket”) dan mengirimkan bagian-bagian tersebut ke seluruh internet, kemudian menyusunnya kembali ketika tiba di tempat tujuan.

Thread = Debat atau diskusi yang sedang berlangsung pada suatu grup diskusi. Thead dapat juga diartikan sebagai sebuah topik pada forum diskusi di internet.

Upload = Mentransfer dokumen dari komputer Anda ke komputer server. Contohnya, saat Anda mentransferfile HTML dari komputer ke homepage Anda. Untuk proses sebaliknya, disebut download.

URL = Uniform Resource locator. Sistem penamaan alamat situs web (web site). Alamat URL adalah alamat halaman web (web page) tertentu. Misalnya, alamat URL untuk blog ini http://penchenk.blogspot.com/

Usenet = Istilah lain dari newsgroup.

Web Page = Satu halaman web (tunggal) yang merupakan bagian dari sebuah situs web (web site) secara keseluruhan. Satu web page, umumnya, identik dengan satu file HTML. Karena homepage hanya terdiri dari satu halaman web (satu file HTML), homepage juga dapat disebut sebagai sebuah web page.

Web Site = Disebut juga site, situs, situs web, atau portal. Merupakan kumpulan halaman web yang berhubungan antara satu dengan yang lainnya. Halaman pertama sebuah web site adalah homepage. Sedangkan, halaman demi halamannya secara mandiri disebut web page.

World Wide Web = Salah satu cara (fasilitas) bagaimana Anda dapat saling bertukar informasi di internet. Sebagian orang berpendapat World Wide Web (WWW) berbeda dengan internet. WWW adalah dunianya, sedangkan internet adalah nama jaringannya.

READ MORE - Istilah Dasar Internet

Sistem Operasi dan Jenis-jenisnya

Sistem operasi atau dalam bahasa Inggris: operating system atau OS adalah perangkat lunak sistem yang bertugas untuk melakukan kontrol dan manajemen perangkat keras serta operasi-operasi dasar sistem, termasuk menjalankan software aplikasi seperti program-program pengolah kata dan Browser Web
Secara umum, Sistem Operasi adalah software pada lapisan pertama yang ditaruh pada memori komputer pada saat komputer dinyalakan. Sedangkan software-software lainnya dijalankan setelah Sistem Operasi berjalan, dan Sistem Operasi akan melakukan layanan inti umum untuk software-software itu. Layanan inti umum tersebut seperti akses ke disk, manajemen memori, skeduling task, dan antar-muka user. Sehingga masing-masing software tidak perlu lagi melakukan tugas-tugas inti umum tersebut, karena dapat dilayani dan dilakukan oleh Sistem Operasi. Bagian kode yang melakukan tugas-tugas inti dan umum tersebut dinamakan dengan "kernel" suatu Sistem Operasi.

Jenis-Jenis Sistem Operasi

1. DOS
DOS adalah singkatan dari Disk Operating System. DOS merujuk padaperangkat sistem operasi yang digunakan di banyak komputer yang menyediakan abstraksi dan pengelolaan perangkat penyimpan sekunder dan informasinya. Misalnya penggunaan sistem file yang mengelola file-file yang ada pada perangkat penyimpan. DOS biasanya dijalankan dari satu atau dua disc.
Hal ini karena pada masa DOS digunakan media penyimpan masih sangat terbatas kemampuannya (paling besar mungkin hanya 1,4 Megabyte).
Ada banyak jenis DOS diantaranya Apple DOS, Commodore DOS, Atari DOS dan lain-lain. Jenis ini sangat bergantung dengan jenis perangkat komputernya.
Jenis DOS yang paling terkenal adalah jenis DOS yang berjalan pada mesin-mesin yang compatible dengan IBM Personal Computer. Untuk menjalankan perintah-perintah sistem operasi, DOS menggunakan perintah berbasis teks atau CLI. Setiap kali selesai mengetikkan suatu perintah, kita harus menekan tombol ENTER untuk mengeksekusi perintah tersebut.

2. UNIX
UNIX adalah sistem operasi yang mula-mula dikembangkan oleh suatu kelompok di AT & T pada laboatorium Bell. Unix banyak digunakan baik untuk server maupun workstation. Linkungan Unix dan model program client-server menunjukkan bahwa Unix lebih dikembangkan sebaga sistem operasi yang kuat di jaringan komputer dari pada sistem operasi untuk computer personal. UNIX dirancang untuk portable, multi-tasking, dan multi-user. Konsep utama Unix antara lain banyak menggunakan file teks biasa untuk menyimpan data, menggunakan sistem file berjenjang, memperlakukan perangkat sebagai suatu file, dan menggunakan banyak program kecil yang eksekusinya pada CLI dapat digabung dengan tanda pipeline (|). Pada Gambar 5.2 di atas, tampak beberapa perintah UNIX yang digabung dengan pipeline. Konsep yang sangat solid dan stabil membuat Unix banyak dijadikan dasar sistem operasi modern.
Sistem UNIX terdiri dari beberapa komponen yang biasanya dipaket bersama. Umumnya paket-paket tersebut adalah sebagai berikut:

* Kernel dengan sub komponen seperti :
- conf = file konfigurasi.
- dev = driver perangkat keras
- sys = kernel sistem operasi, manajemen memori, penjadwalan proses, sistem calls dan lain-lain.
- h = header files, mendefinisikan struktur kunci di dalam sistem.

* Development Environment:
o cc —compiler untuk bahasa C
o as — machine-language assembler
o ld — linker, untuk menggabung file-file object
o lib — object-code libraries (diinstall di folder /lib atau /usr/lib) libc, kumpulan pustaka untuk bahasa C
o make – program untuk mengkompilasi kode program
o include — file-file header untuk pengembangan perangkat lunak dan menentukan standar interface
o Other languages — bahasa-bahasa pemrograman lain seperti Fortran-77, Free Pascal, dan lain-lain.

* Commands:
o sh —"Shell" untuk melakukan pemrograman berbasis CLI atau mengeksekusi perintah-perintah tertentu.
o Utilities — Sekumpulan perintah CLI yang berguna untuk fungsifungsi yang bermacam-macam, meliputi:
1. System utilities — Program-program untuk pengelolaan sistem seperti mkfs, fsck, dan lain-lain.
2. User utilities — Program-program untuk pengelolan lingkungan kerja, seperti passwd, kill, dan lain-lain.
o Document formatting — Program untuk penyiapan dokumen seperti nroff, troff, tbl, eqn, refer, dan pic. Beberapa sistem Unix modern juga memasukkan aplikasi seperti TeX dan Ghostscript.
o Graphics — Sistem Unix modern menyediakan X11 sebagai sistem standard windowing dan GUI.

3. Microsoft Windows
Micosoft Windows atau orang lebih sering menyebut Windows saja pada awalnya hanyalah add-on dari MS-DOS karena tingginya tuntutan pada sistem operasi yang berbasis GUI. Versi awal Windows berjalan di atas MS-DOS. Meski demikian Windows versi awal telah menunjukkan beberapa fungsi-fungsi yang umum dijumpai dalam sistem operasi, antara lain: memiliki tipe file executable tersendiri, memiliki driver perangkat keras sendiri, dan lain-lain.
Secara konsep sebenarnya Windows lebih banyak ditujukan bagi komputer personal. Pada awalnya Windows juga tidak mendukung konsep multi-tasking dan multi-user. Akomodasi terhadap jaringan atau fungsi-fungsi client-server juga tidak sekuat pada UNIX dan turunannya. Sehingga masalah yang sering muncul di sistem operasi Windows adalah masalah keamanan yang berhubungan dengan jaringan. Namun Windows memiliki kelebihan dari sisi kemudahan pemakaian. Pada versi yang terbaru (Windows Vista) konsep multiuser dan multi-tasking telah semakin matang. Selain itu tampilan GUI telah dirubah dengan banyak menggunakan efek tiga dimensi.

4. Apple Mac OS
Seperti terlihat pada Gambar 5.10, Apple Mac OS merupakan turunan dari UNIX melalui jalur BSD (Berkeley Software Distribution). Oleh karena itu kekuatan dalam multi-tasking, multi-user, networking yang ada pada UNIX juga dimiliki oleh Mac OS. Mac OS adalah sistem operasi berbasis GUI. Apple merupakan pelopor dalam penggunaan GUI pada sistem operasi. Penggunaan icon, mouse dan beberapa komponen GUI merupakan sumbangan yang luar biasa bagi perkembangan sistem operasi berbasis GUI.
Versi awal dari Mac OS hampir secara penuh mengandalkan pada kemampuan GUI-nya dan sangat membatasi penggunaan CLI (Gambar 5.15). Meskipun sangat memudahkan namun ada beberapa kelemahan, antar lain:
multi-tasking yang tidak berjalan sempurna, pengelolaan memori yang terbatas, dan konflik pada beberapa program yang ditanamkan. Memperbaiki sistem Mac OS kadang-kadang menjadi suatu pekerjaan yang sangat melelahkan. Pada Mac OS X (versi terbaru), semua kelemahan pada versi lama telah coba dihilangkan. Multi-tasking telah berjalan dengan baik dan manajemen
memori yang jauh lebih baik. Selain itu tampilan GUI-nya disebut-sebut sebagai yang terbaik di antara sistem operasi yang ada.

5. Linux
Linux sangat mirip dengan sistem-sistem UNIX, hal ini dikarenakan kompatibilitas dengan UNIX merupakan tujuan utama desain dari proyek Linux. Perkembangan Linux dimulai pada tahun 1991, ketika mahasiswa Finlandia bernama Linus Torvalds menulis Linux, sebuah kernel untuk prosesor 80386, prosesor 32-bit pertama dalam kumpulan CPU intel yang cocok untuk PC. Dalam banyak hal, kernel Linux merupakan inti dari proyek Linux, tetapi komponen lainlah yang membentuk secara komplit sistem operasi Linux. Dimana kernel Linux terdiri dari kode-kode yang dibuat khusus untuk proyek Linux, kebanyakan perangkat lunak pendukungnya tidak eksklusif terhadap Linux, melainkan biasa dipakai dalam beberapa sistem operasi yang mirip UNIX. Contohnya, sistem operasi BSD dari Berkeley, X Window System dari MIT, dan proyek GNU dari Free Software Foundation.
Pembagian (sharing) alat-alat telah bekerja dalam dua arah. Sistem perpustakaan utama Linux awalnya dimulai oleh proyek GNU, tetapi perkembangan perpustakaannya diperbaiki melalui kerjasama dari komunitas Linux terutama pada pengalamatan, ketidak efisienan, dan bugs. Komponen lain seperti GNU C Compiler, gcc, kualitasnya sudah cukup tinggi untuk dipakai langsung dalam Linux. Alat-alat administrasi network dibawah Linux berasal dari kode yang dikembangkan untuk 4.3BSD, tetapi BSD yang lebih baru , salah satunya FreeBSD, sebaliknya meminjam kode dari Linux, contohnya adalah perpustakaan matematika Intel floating-point-emulation.
Saat ini, Linux merupakan salah satu sistem operasi yang perkembangannya paling cepat. Kehadiran sejumlah kelompok pengembang, tersebar di seluruh dunia, yang selalu memperbaiki segala fiturnya, ikut membantu kemajuan sistem operasi Linux. Bersamaan dengan itu, banyak
pengembang yang sedang bekerja untuk memindahkan berbagai aplikasi ke Linux (dapat berjalan di Linux). Masalah utama yang dihadapi Linux dahulu adalah interface yang berupa teks (text based interface). Ini membuat orang awam tidak tertarik menggunakan Linux karena harus dipelajari terlebih dahulu dengan seksama untuk dapat dimengerti cara penggunaannya (tidak user-friendly). Tetapi keadaan ini sudah mulai berubah dengan kehadiran KDE dan GNOME. Keduanya memiliki tampilan desktop yang menarik sehingga mengubah persepsi dunia tentang Linux.

READ MORE - Sistem Operasi dan Jenis-jenisnya

Pengertian Komputer dan Jenis-jenisnya

Komputer adalah alat yang dipakai untuk mengolah data menurut prosedur yang telah dirumuskan. Kata computer semula dipergunakan untuk menggambarkan orang yang perkerjaannya melakukan perhitungan aritmatika dengan atau tanpa alat bantu, tetapi arti kata ini kemudian dipindahkan kepada mesin itu sendiri. Asal mulanya, pengolahan informasi hampir eksklusif berhubungan dengan masalah aritmatika, tetapi komputer modern dipakai untuk banyak tugas yang tidak berhubungan dengan matematika.

Jenis komputer dapat digolongkan berdasarkan:
1. Menurut Jenis Data Yang Diolah

  1. Komputer Analog; adalah komputer yang bekerja secara paralel (analog) untuk mengolah data yang sifatnya kontinyu, datanya berupa besaran fisik dan angka-angka (kuantitatif) seperti temparatur, tekanan udara, kecepatan angin, arus listrik gelombang suara, dll
    Contoh: Amperemeter, Voltmeter, Barometer, Termometer
  2. Komputer Digital; adalah komputer yang bekerja berdasarkan operasi hitung. Variabel dalam komputer ini dinyatakan dengan angka-angka. Penyelesaian masalah dilakukan dengan proses aritmatik dan logik (kuantitatif).
    Contoh: Calculator, Apple IIe, IBM PC
  3. Komputer Hibrid; adalah komputer yang bekerja secara kualitatif dan kuantitatif. Komputer ini merupakan gabungan antara komputer analog dan komputer digital.
    Contoh dari komputer jenis ini adalah komputer yang digunakan pada robot-robot yang dipakai sebagai pekerja pada pabrik.

2. Menurut Kemampuan Mengolah Data

  1. Komputer ukuran kecil (Micro Computer)
  2. Komputer ukuran sedang (Mini Computer)
  3. Komputer ukuran besar (Large Computer)
  4. Komputer ukuran super (Super Computer)

3. Menurut Bidang Masalah

  1. General Purpose Computer; digunakan untuk menangani seluruh jenis masalah baik masalah bisnis maupun yang lainnya. Komputer jenis ini biasanya cocok untuk komputer pribadi (PC).
  2. Special Purpose Computer; adalah komputer yang digunakan untuk menangani satu jenis masalah khusus. Komputer jenis ini biasanya telah diisikan suatu program kkomputer khusus, yang biasanya digunakan sebagai pengontrol proses-proses tertentu pada mesin pabrik, kepentingan militer atau pemeriksaan kesehatan. Dengan demikian bila ditinjau dari segi data yang diolah maka komputer jenis ini biasanya menggunakan koputer yang memiliki kemampuan hybrid.

4. Menurut Komponen Elektronika (Processor)

  1. Mainframe Computer; Komputer jenis ini menggunakan prosessor yang mempunyai kemampuan yang sangat besar dan ditujukan untuk multi user. Dengan menggunakan teknologi time sharing maka efeknya tidak begitu dirasakan oleh user. Jenis Komputer ini memiliki suatu Central Processing Unit, Storage Device yang agak besar (kira-kira sebesar 2 lemari pakaian) dan ditempatkan pada tempat tersendiri. Peralatan CPU dan Storage tersebut dihubungkan dengan banyak terminal yang terdiri dari keyboard dan monitor saja. Terminal yang disambungkan dapat dalam jumlah ribuan sesuai dengan kebutuhan san seri dari komputer mainframenya. jenis komputer ini cocok digunakan untuk perusahaan dengan skala besar yang banyak memiliki banyak cabang.
  2. Mini Computer; Kapasitas prosessor yang digunakan hampir sama dengan mainframe, hanya jumlah terminal yang dapat disambungkan ke dalam ke komputernya tidak sebanyak seperti pada jenis komputer mainframe. Jumlah terminal yang dapat disambungkan hanya puluhan. Oleh karena itu komputer jenis ini hanya cocok digunakan untuk perusahaan kelas menengah yang tidak begitu besar dan tidak terlalu kecil. Ukuran fisik komputer ini tidak sebesar komputer mainframe.
  3. Personal Computer (PC); Jenis prosessor yang digunakan kemampuannya tidak begitu besar dibandingkan dengan komputer mainframe. Karena komputer ini memang ditujukan untuk seorang pemakai. Karena kegunaannya maka komputer jenis ini disebut komputer pribadi atau Personal Computer (PC). Komputer ini memiliki semua perangkat IPO yang telah dirangkai menjadi satu. Saat ini PC terus dikembangkan kemampuan dan kegunaannya.

5. Menurut Bentuk dan Ukuran Fisik

Klasifikasi Komputer Menurut Ukurannya merupakan pembagian jenis komputer dilihat dari sudut pandang bentuk dan ukuran fisik, dimana dibedakan atas 6 jenis, yaitu Tower (Menara), Desktop (Meja), Portable, Notebook, Subnotebook, dan Palmtop. Dan perlu diketahui bahwa komputer yang berukuran kecil tidak berarti kemampuannya juga kecil/lemah, malah bisa jadi sebaliknya.

Jenis-jenis Komputer Berdasarkan Bentuk dan Ukuran Fisik tersebut akan dijelaskan sebagai berikut:

a. Tower (menara)


Komputer yang biasanya diletakkan disamping atau dibawah meja, karena ukurannya yang relatif besar, sehingga memenuhi meja. Komputer ini biasanya banyak memiliki ruang didalamnya dan banyak memiliki expansionslot(tempat untuk memasang card tambahan), sehingga bisa ditambahkan dengan berbagai perangkat tambahan.

b. Desktop (meja)


Komputer yang ukurannya sedikit lebih kecil dari Tower, tetapi biasanya diletakkan diatas meja. Komputer ini paling banyak dipakai karena harganya yang lebih murah bila dibandingkan dengan bentuk yang lain. Komputer yang banyak kita pakai sekarang ini adalah jenis desktop.

c. Portable (mudah dibawa)


Komputer yang ukuran sedikit lebih kecil dari Desktop, karena bagian-bagiannya dapat dirangkai menjadi satu kotak saja, sehingga mudah dibawa kemana-mana. Komputer ini dulunya ditujukan bagi pemakai yang sering bertugas dilapangan, misalnya insinyur(sarjana sains), peneliti, dan sebagainya yang bertugas menyelesaikan suatu tempat tertentu atau peneliti yang mengumpulkan data dilokasi yang jauh dari kantornya. Komputer ini kurang populer karena relatif besar dan berat.

d. Notebook (buku catatan)


Komputer yang ukurannya sebesar buku catatan saja, dimana sekarang banyak dipakai pelajar, mahasiswa, dosen, pengusaha, peneliti, dan sebagainya. Notebook mempunyai ukuran yang hampir sama atau mirip dengan kertas kuarto,yaitu 8 ½ x 11 inci, tebalnya berkisar 1 hingga 1 ½ inci dan beratnya antara 4 sampai 6 kg.

e. Sub-notebook atau Netbook


Komputer yang ukurannya ada diantara komputer notebook dan palmtop. Ukuran komputer ini sedikit lebih kecil dari notebook karena ada sebagian perangkat yang tidak dipasang, biasanya disk drive.

f. Palmtop atau UMPC (Ultra Mobile Personal Computer)


Komputer yang dapat digenggam, karena ukurannya yang sangat kecil, kira-kira sedikit lebih kecil dibandingkan kaset video Beta. Komputer ini sering disebut handheld computer. Komputer ini tidak memerlukan aliran listrik, melainkan baterai kecil biasa (ukuran AA). Kelemahan dari komputer ini adalah layarnya yang terlalu kecil dan keyboardnya sedikit lebih kecil dari ukuran standar, sehingga menyulitkan pemakai.

Sedangkan sebagai tambahan adalah baik mengetahui Jenis-jenis Komputer Berdasarkan Processor Komuter, yang digolongkan menjadi:

1. Mainframe


Komputer yang processornya mempunyai kemampuan besar karenaditujukan untuk banyak pemakai.

2. Minikomputer


Komputer bentuk mini dari komputer mainframe, kalau mainframe memiliki ribuan terminal komputer mini lebih terbatas hanya sampai puluhan dan mungkin ratusan terminal.

3. Personal Computer


Komputer yang ditujukan untuk satu pemakai dengan satupemakaian program apilkasi saat tertentu.

Berdasarkan Tujuan Penggunaannya

a. Special purpose computer


Komputer jenis ini hanya dapat menyelesaikan satu masalah saja, sehingga hanya program tertentu saja yang dimaksudkan dalam komputer ini. Sebagai contoh, komputer yang di gunakan di rumah sakit.

ciri-cirnya adalah

. Komputer yang dirancang untuk kebutuhan khusus
. Program tertentu sudah tersimpan di dalam komputernya
. Dapat berupa komputer analog maupun digital
. Umumnya adalah komputer analog

b. General purpose computer


Komputer jenis ini dapat menyelesaikan berbagai macam masalah. Komputer yang termasuk dalam jenis ini, yaitu komputer digital dan analog, tetapi yang umum digunakan yaitu komputer digital. Sebagai contoh, komputer untuk pendidikan dan komputer untuk bisnis.

ciri-cirinya adalah

. Komputer yang dirancang untuk menyelesaikan bermacam-macam masalah
. Dapat berupa komputer analog maupun digital
. Umumnya adalah komputer digital

Berdasarkan Jenis Data yang Diolah

Komputer analog


komputer analog pertama

Merupakan suatu jenis komputer yang bisa digunakan untuk mengolah data kualitatif. Data yang ada bukan merupakan simbol, tetapi masih merupakan suatu keadaan. Seperti misalnya: keadaan suhu ataupun kelembaban udara, ketinggian ataupun kecepatan adalah merupakan suatu keadaan yang oleh komputer kemudian ditetapkan sehingga menjadi suatu ukuran. Analog banyak dipakai dipabrik-pabrik yang tujuannnya untuk mengontrol ataupun menghasilkan suatu produk. Pengertian komputer analog lebih mendekati dengan robotic ataupun mesin otomatis.

Komputer digital


Merupakan suatu jenis komputer yang bisa digunakan untuk mengolah data yang bersifat kwantitatif (sangat banyak jumlahnya). Data dari digital komputer biasanya berupa simbol yang memiliki arti tertentu, misalnya: simbol aphabetis yang digambarkan dengan huruf A s/d Z ataupun a s/d z, simbol numerik yang digambarkan dengan angka 0 s/d 9 ataupun simbol-simbol khusus, seperti halnya: ? / + * & !.

Digunakan utk data berbentuk angka atau huruf. Yang memiliki keunggulan :
a. Memproses data lebih tepat
b. Dapat menyimpan data selama masih dibutuhkan oleh proses
c. Dapat melakukan operasi logika
d. Data yang telah dimasukkan dapat dikoreksi atau dihapus
e. Output dari komputer digital dapat berupa angka, huruf,grafik maupun gambar

Komputer hibrid


Merupakan jenis komputer yang bisa digunakan untuk mengolah data yang bersifat kuantitatif ataupun kualitatif. Hibrid komputer juga bisa dikatakan sebagai gabungan dari analog dan digital komputer. Komputer jenis ini banyak digunakan oleh pelbagai rumah sakit yang digunakan untuk memeriksa keadaan tubuh dari pasien, yang pada akhirnya, komputer bisa mengeluarkan pelbagai analisa yang disajikan dalam bentuk gambar, grafik ataupun tulisan.

READ MORE - Pengertian Komputer dan Jenis-jenisnya